Tuesday 14 May 2013

SBSI 01 Serukan Agar Rahudman Harahap dihukum

SBSI 01 Serukan Agar Rahudman Harahap dihukum

Selasa, 14 Mei 2013 - 12:29 · Topik: rahudman-harahap
Puluhan massa aksi yang tergabung dalam SBSI 01 pada Selasa (14/5/2013) mendatangi kantor DPRD Sumatrea Utara (Sumut) (Foto: Yakop Hutagalung/Seruu.com)
Medan, Seruu.com - Puluhan massa aksi yang tergabung dalam SBSI 01 pada Selasa (14/5/2013) mendatangi kantor DPRD Sumatrea Utara (Sumut) terkait sidang korupsi Rahudman Harahap di Pengadilan Negeri Medan, yang juga berlangsung hari ini.
Orator aksi, Pangihutan Siagian mengatakan sebagai depertemen konsolidasi SBSI 01  menyindir anggota  DPRD yang tidak pernah datang menjumpai rakyat.

"Pada waktu kampanye saja ternyata mereka mau menjumpai rakyat, namun ketika mereka duduk dan memakai pin DPRD mereka sudah masa bodoh dengan rakyat," ujar Pangihutan mengejek para  anggota dewan di DPRD.

Dalam aksinya SBSI 01 menolak klaim yang menyebut Rahudman Harahap sebagai bapak buruh Kota Medan.

SBSI 01 juga menyatakan dalam orasinya sembari menunggu perwakilan DPRD Sumut datang menemui masa aksi,   kepada perangkat hukum agar tegas dalam menegakkan hukum.

Selang setengah jam pada orasinya, perwakilan DPRD Sumut, Taufik Hidayat datang menjumpai masa aksi di depan pintu gerbang gedung DPRD Sumut.

Di hadapan massa Taufik mengatakan kalau DPRD Sumut juga sepakat atas penonaktifan Rahudman  sebagai Walikota Medan.

Taufik mengatakan berdasarkan informasi yang didapat dari Asisten Provsu,  Hasiholan Silaen, bahwa surat penonaktifan Walikota Medan dari Menteri Dalam Negeri sudah sampai di Provsu. Taufik juga berharap kepada Provsu agar segera menyampaikan surat penonakatifan Walikota Medan kepada Pemkot Medan.

Buruh SBSI 01 tepuk tangan setelah mendengar keterangan dari perwakilan DPRDSU tersebut,

Di samping itu,  buruh juga menanyakan kepada Taufik tentang Rahudman Harahap sebagai bapak Buruh kota Medan, namun Taufik juga mengatakan sepakat dengan SBSI 01 bahwa melihat kondisi buruh yang saat ini di Medan Rahudman tidak layak disebut sebagai Bapak Buruh kota Medan.

Setelah mendengar itu buruh SBSI 01  langsung membubarkan diri dengan tertib.

Di samping itu terlihat puluhan truk sampah dinas kebersihan kota Medan menutup jalan di depan kantor DPRD Sumut.  Ketika Seruu.com mewawancarai salah seorang ibu dari Dinas Kebersihan Kota medan yang enggan menyebutkan nama nya, ibu itu mengatakan:" Kalau saya diajak teman-teman untuk mendukung Rahudman Harahap agar tidak ditangkap."

Ketika ditanyai alasan nya ibu tersebut menggatakan,"Tiidak tahu, aku diajak kok.". [Yfh]

No comments:

Post a Comment